Langsung ke konten utama

# Bagaimana cara Hidup Tanpa Stress.


CARA ARIANNA HUFFINGTON menjalani Hidup Tanpa Stress

ini berbentuk step. maksutnya langkah 1 berhubungan dengan langkah yang lain. Menurut Arianna, Langkah hidup anti stress dan hidup lebih baik adalah :
.
1. Tambah 30 menit jam tidur anda.
Yang biasanya tidur 6 jam/hari, coba ditambah 30 menit deh.
.
2. Olahraga.
didalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yg kuat.
artinya : yang JIWANYA GAK KUAT, pasti tubuhnya gak sehat
ini SUDAH PASTI.
Olahraga akan memperbaiki kadar hormon kimia di otak Anda.
hayooo yg males olahraga mau alasan apa lagi?
.
3. Meditasi
minimum 5 menit perhari. manusia perlu menjaga 3 hubungan. Hubungan sosial antar manusia (onward), hubungan dgn Tuhan (upward) dan hubungan dengan diri sendiri (inward). Ini yang sering kita lupakan.
kadang kita tau apa yg bos kita inginkan, apa yg orang tua rencanakan terhadap kita. tapi kita jarang tau apa yg kita inginkan? apa rencana Anda dalam hidup ini? iyakan?
Orang yang sering meditasi sangat mengerti kebutuhan diri dan jiwa nya.
Contoh : Mereka sudah tau apa yang mereka tidak sukai? dan apa yg mereka sukai?
(coba dijawab, kalo nge-jawabnya masih gelageppan berarti kurang meditasi)
.
4. dengarkan Hati kamu
Begitu km mendengarkan, maka kamu akan LEBIH mengerti diri kamu sendiri. Ini akan membuat semuanya tampak lebih mudah.
Anda akan bisa mengerti dan dapat melepaskan hal-hal yang sebetulnya anda tidak begitu inginkan atau yg sudah tidak diperlukan. (seperti pacar yg cuma ngerepotin doang, kegiatan/pekerjaan samping yang amat menyita waktu dan tenaga, keinginan yang belum kesampaian,
dan hal lain yang (tanpa anda sadari) membuat anda stress (merasa terbebani) selama ini, dll)
.
5. Buat List "Bersyukur"
Buat lah list tersebut dan mulailah mensyukuri anugrah yang ada pada hidup Anda saat ini.
Kebanyakan orang hanya bisa berpikir apa yang mereka "kurang" ?
Namun lupa akan apa yg mereka sudah "dapatkan".
Cara Ini bisa membuat Anda tidak fokus berkutat pada "kekurangan dalam hidup Anda" saja.
Ini dapat menjauhkan Anda dari kebiasaan buruk Anda yaitu "mengeluh"
.
6. Jauhkan semua alat teknologi pada malam hari
Alat teknologi membuat kita lupa akan diri kita sendiri, menjauhkan ini pada setiap malam akan membuat anda kembali ke jaman dahulu, dimana semuanya terlihat lebih mudah dan tidak ribet seperti sekarang ini.
*pada tiap malamnya coba untuk stop browsing yg nggak2, nonton yg nggak2, chatting dan sms ngalor gidul, maen game, atau buka2 fesbuk si DOI untuk nguntit dia lagi ngapain?
bikin stress aja...
mending coba untuk dekati diri Anda sendiri, coba enjoy hanya dengan kamu dan diri kamu berdua saja.
disitukan masalah anxiety berada?
.
7. Fokus ke nafas Anda selama 10 detik (pada saat stress)
Perhatikan saat anda menarik nafas, dan mengeluarkan nafas. rasakan getarannya. dengan merasakan nafas, anda akan merasakan "diri" anda.
Kata orang bijak : Nafas adalah jendela ke jiwa anda.
.
8. Lihat2 foto/gambar yang membuat Anda senang
Ini untuk membantu ningkatin kadar serotonin di otak.
Lihat foto/gambar seperti spanyol, paris, italia atau foto2 kenangan kamu saat kamu merasa happy. Ingat atau bayangkan memory tersebut, dan tersenyumlah.
.
9. Maafkan diri Anda
Maafkan diri Anda dari semua tuduhan negatif ke diri anda sendiri.
Maafkan atas kecerobohan yang pernah anda lakukan,
Maafkan muka anda yang gak gitu ganteng2 amat,
Maafkan diri anda yang udah berusaha keras namun gak dapet-dapet,
Maafkan diri Anda yang gak bisa seperti Dia,
Maafkan nasib dan kondisi anda sekarang.
Jika Anda sudah pintar (belajar) untuk memaafkan diri anda, maka akan sangat mudah untuk Anda memaafkan orang lain.
.
10. Buatlah suatu kebaikan, dan perhatikan!
Setelah berbuat satu kebaikan, coba perhatikan
apa yang anda rasakan ?
perhatikan bagaimana itu mempengaruhi pikiran Anda?
Bagaimana reaksi dari tubuh Anda ?
Orang yang paling bahagia di bumi ini, adalah orang yang suka memberi.
.
11.Pererat Hubungan dengan orang yang biasa anda manfaatkan kebaikannya.
contoh : hubungan ke bos anda, ke tetangga yg baik yg selalu kirim makanan tanpa diminta, ke teman/keluarga yang selalu menolong anda kalo anda lagi kesusahan (tapi kalo kamu lagi seneng kamu lupain dia), dan mungkin ke seseorang tempat anda sering menggantungkan diri.
.
12. Gunakan SKILL atau Talenta yang anda punya untuk membantu seseorang.
menjadi seorang "giver" (pemberi) membuat Anda tidak akan pernah merasa asing, (apalagi merasa sendirian) hidup di dunia ini.
Anda akan merasakan RASA kebersamaan, menyatu dengan alam dan manusia lainnya, sebagai satu kesatuan yang utuh. Harmonisasi dan saling membantu satu sama lain.
Disini anda akan bisa melihat dunia dari sisi yang lebih indah.
Tanpa curiga, tanpa ketakutan, tanpa rasa benci.
.
All credits goes to Arianna Huffington

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Vitamin B Kompleks yang bagus untuk Anxiety Disorder

# MENGENAI VITAMIN B COMPLEX cara memilih vitamin B . Saya selalu menyarankan untuk mencari vitamin b-complex yang sekitar 50 mg. (di pasaran paling tinggi ada yg sampe 200 mg) kalo mau lengkap, banyak pilihan, bisa cari vitamin-nya di guardian atau di apotik2 yang jual vitamin impor. Anda akan mudah mendapatkannya jika membeli via online betominplex itu kandungan b nya hanya 2 mg. ini sangat kurang sekali. . Jika Anda stress, maka tubuh akan ngabisin stock vitamin B dalam tubuh. Anda. Nah yang perlu diketahui : . 1. Tubuh TIDAK BISA memproduksi vitamin B sendiri, jadi vitamin ini harus di dapat lewat makanan. seperti Beras merah yang banyak mengandung sumber vitamin B, tapiiiii... . 2. ASAM LAMBUNG anda yang sedang ngaco dapat menghancurkan vitamin B sebelum bisa diserap oleh tubuh. Akhirnya tubuh jadi gak bisa dapet vitamin B, Alhasil ketika stress menyerang, tubuh anda tidak mampu menahan stress, ini bisa gawat. . 3. Jika anda minum vitamin B yang 50 mg, mungkin t

# CARA SEMBUH GERD + PANICK & PSIKOSOMATIS

# SEMBUHKAN GERD + PANICK & PSIKOSOMATIS Pengetahuan . Sebelum membaca ini, yang belum mengerti tentang apa saja gejala gerd, gejala panik, dan anxiety, silahkan baca terlebih dahulu disini : http://erikwibowo.blogspot.com/2013/10/kriteria-panic-disorder-phobia.html . AWAL MASALAH: Awalnya anda khawatir akan sesuatu hal. */ Terlalu mengkhawatirkan sesuatu hal (anxiety) maka rasa khawatir itupun berubah menjadi panik. Panik attack membuat gejala PSIKOSOMATIS pun keluar. Gejala psikosomatis sering kali keluar bersamaan dengan gejala GERD. Rasanya memang seperti orang mau mati. Dan Otak Anda pun mengingat hal ini, dan menandainya sebagai kejadian "BERBAHAYA".

Buku ke 2 CARAKU KELUAR DARI LINGKARAN KECEMASAN

untuk pembelian buku jilid 2... bisa dibeli disini yaa.. https://tokopedia.link/sCoc/JfkAesVNCJ Link tokopedia kami : https://www.tokopedia.com/marcia-nice/etalase/marcia-nice Buku ke -2 ini bersambung, Buku ke - 3 akan segera release di bulan maret Daftar Isi Buku ke-2 dan ke-3